Pj Bupati: Desa wajib komitmen bebas dari KKN

waktu baca 2 menit
Pj Bupati: Desa wajib komitmen bebas dari KKNSeluruh desa di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) diharapkan Wajib meningkatkan komitmen dalam pelayanan publik yang bebas dari praktek korupsi, nepotisme, dan pelanggaran aturan.

Pj Bupati: Desa wajib komitmen bebas dari KKN

Seluruh desa di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) diharapkan Wajib meningkatkan komitmen dalam pelayanan publik yang bebas dari praktek korupsi, nepotisme, dan pelanggaran aturan.

“Nilai-nilai anti korupsi harus menjadi prioritas bagi semua elemen Masyarakat, tidak hanya bagi aparatur desa yang menjalankan sistem Pemerintahan desa,” ungkap Pj Bupati Richard Arnaldo belum lama ini.

Tujuannya adalah, untuk memastikan bahwa seluruh desa di Kabupaten tersebut dapat terbebas dari praktik KKN (Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme).

Pj Bupati Richard Arnaldo Djanggola memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam upaya pemberantasan korupsi di desa-desa.

Sehingga, pembangunan di desa-desa dapat berjalan optimal, agar pertumbuhan ekonomi meningkat dan kualitas pendidikan masyarakat desa sesuai dengan perencanaan desa.

Namun, juga bagi tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, dan kaum perempuan.

“Integritas anti korupsi harus menjadi nilai utama dalam kehidupan sehari-hari. Dan kami berharap, apa yang dicapai Khususnya Desa Kota Raya Selatan, dapat menjadi contoh yang diikuti oleh seluruh Desa di Kabupaten Parimo, bahkan menjadi inspirasi untuk desa-desa di Provinsi Sulawesi Tengah,” harapnya.

Pada penilaian desa anti korupsi ini merupakan langkah terakhir dari program desa percontohan yang disusun oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Sebelumnya, telah dilakukan seleksi kandidat desa anti korupsi sebagai bagian dari upaya untuk memberantas praktik KKN.

Dengan komitmen yang kuat dari seluruh desa, untuk di Kabupaten Parimo Desa Kota Raya Selatan dipili menjadi pionir dalam mewujudkan desa yang bebas dari KKN. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *