GIF-banner-2024

Sukses, Babak Kualifikasi Bola Voli PON XXI Aceh – Medan 2024

waktu baca 2 menit
Sukses Babak Kualifikasi Bola Voli PON XXI Aceh - Medan 2024 - Acara Babak Kualifikasi PON XXI Aceh - Medan 2024 untuk cabang olahraga bola voli wilayah Sulawesi telah berhasil berlangsung di GOR Tombolotutu, Kabupaten Parigi Moutong.

Sukses Babak Kualifikasi Bola Voli PON XXI Aceh – Medan 2024 – Acara Babak Kualifikasi PON XXI Aceh – Medan 2024 untuk cabang olahraga bola voli wilayah Sulawesi telah berhasil berlangsung di GOR Tombolotutu, Kabupaten Parigi Moutong. Acara ini ditutup oleh Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), yang diwakili oleh Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Sulteng, Hardi, pada Rabu malam (23/8/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Hardi menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang turut serta dalam menjalankan acara ini dengan lancar dan sukses. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Bupati Parigi Moutong atas peran serta dalam mensukseskan acara ini.

“Saya mengucapkan terima kasih dan rasa bangga serta apresiasi kepada Bupati Parigi Moutong. Sehingga, kita bisa menyelenggarakan dengan baik dan sukses. Ini dinamakan, sukses tuan rumah, sukses prestasi,” ujarnya.

Hardi juga mengungkapkan terima kasih kepada pengurus PBVSI, PBVSI Sulteng, serta Ketua KONI Sulteng yang telah berkontribusi dalam acara ini.

Selanjutnya, ia juga mengucapkan terima kasih kepada para sponsor dan dermawan yang telah memberikan bantuan moral dan materi.

Ketua PBVSI Kabupaten Parigi Moutong, Sunarti, juga mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana, tim medis, para official, pihak keamanan, dan masyarakat Parigi Moutong atas kesuksesan penyelenggaraan acara.

Sunarti mengungkapkan harapannya bahwa acara Babak Kualifikasi PON XXI Aceh – Medan 2024 ini akan memotivasi semangat atlet-atlet Sulawesi Tengah. Ia berharap kegiatan ini akan menjadi landasan bagi pengembangan potensi atlet di daerah ini.

“Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang untuk mencari bibit-bibit atlet bola voli di Sulawesi Tengah, yang akan berjuang dan berkompetisi serta meraih prestasi baik di tingkat Nasional maupun Internasional,” ucapnya.

Sunarti juga memberikan pesan kepada para pemenang untuk terus berjuang dan mengembangkan kemampuan mereka. Bagi peserta yang belum berhasil meraih kemenangan, ia mengajak untuk tetap semangat dan berlatih dengan sungguh-sungguh.

“Kemenangan dan kekalahan adalah bagian dari proses, jadi tetaplah berlatih dan berusaha keras. Kekalahan saat ini bisa menjadi kesuksesan di masa depan,” tambahnya.

Dengan demikian, acara ini diharapkan akan terus memacu semangat, bakat, dan prestasi atlet-atlet bola voli di Sulawesi Tengah untuk tumbuh dan berkembang lebih baik lagi.

Baca juga: Januari-Agustus 2023, Dinkes Palu Tangani 371 Kasus DBD

Sukses Babak Kualifikasi Bola Voli PON XXI Aceh - Medan 2024 - Acara Babak Kualifikasi PON XXI Aceh - Medan 2024 untuk cabang olahraga bola voli wilayah Sulawesi telah berhasil berlangsung di GOR Tombolotutu, Kabupaten Parigi Moutong.
Sukses Babak Kualifikasi Bola Voli PON XXI Aceh – Medan 2024 – Acara Babak Kualifikasi PON XXI Aceh – Medan 2024 untuk cabang olahraga bola voli wilayah Sulawesi telah berhasil berlangsung di GOR Tombolotutu, Kabupaten Parigi Moutong.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *