Tinombo Juara Umum MTQ 17 Parigi Moutong
Tinombo Juara Umum MTQ 17 Parigi Moutong – Khafilah Kecamatan Tinombo, kembali berhasil merebut juara umum satu pada pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-17 Tingkat Kabupaten Parigi Moutong, di Kecamatan Tomini, Sabtu, 26 Agustus 2023.
Kemenangan ketiga kalinya ini, setidaknya tujuh peserta khafilah Kecamatan Tinombo mampu merebut juara terbaik satu, kemudian delapan peserta meraih juara terbaik dua, serta sepuluh peserta juara terbaik tiga, dengan Total 128 Poin, dan berhak membawa pulang piala tetap.
Di urutan juara umum kedua diraih, Khafilah Kecamatan Tomini selaku tuan rumah, dengan perolehan juara terbaik satu 9 peserta, juara terbaik dua 6 peserta, dan juara terbaik ketiga diraih 3 peserta, total 66 poin.
Sedangkan juara umum ketiga diperoleh Khafilah Kecamatan Parigi. Kemudian disusul juara umum keempat khafilah kecamatan Balinggi, kelima khafilah Kecamatan Mepanga, keenam khafilah Kecamatan Ongka Malino, ketujuh khafilah Kecamatan Moutong, kedelapan khafilah Kecamatan Bolano, kesembilan khafilah Kecamatan Kasimbar dan Ampibabo, kesepuluh Khafilah Kecamatan Siniu.
“Selanjutnya urutan juara umum kesebelas Khafilah Kecamatan Toribulu, urutan dua belas khafilah Kecamatan Sidoan, tiga belas khafilah Kecamatan Sausu dan Parigi Tengah, keempat belas khafilah Kecamatan Parigi Barat, lima belas Khafilah Kecamatan Parigi Selatan, enam belas khafilah Kecamatan Bolano Lambunu, tujuh belas khafilah Kecamatan Torue, sedangkan urutan kedelapan belas khafilah Kecamatan Parigi Utara,” sebut petugas pembacaan keputusan Dewan Hakim, Zikrullah Tangara.
Bupati Parigi Moutong yang diwakili Asisten 3 Sekretariat Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong, Yusnaini berharap, dengan berakhirnya Mtq ke-17 itu, tidak mengurungkan niat para peserta untuk mempelajari kandungan isi Al-qur’an dalam kehidupan sehari – hari.
Terlebih, diingatkan kepada seluruh para peserta yang berhasil meraih prestasi terbaik agar tidak berpuas diri, selain terus meningkatkan latihan untuk menuju ke level Provinsi tahun 2024 mendatang.
“Kepada peserta yang belum juara, jangan berputus asa. Tetap belajar dan berlatih, agar dapat meraih prestasi terbaik di tahun mendatang,” tutupnya.*
Baca juga: Arti Break dalam Hubungan dan Cara Memulihkan Hubungan Setelahnya

Selamat datang di profil penulis kami di Sulawesi Today! Kami memiliki sulawesitoday, lulusan salah satu universitas ternama di Indonesia, seorang penulis yang berbakat dan ahli serta berpengalaman dalam menyajikan berita-berita terkini yang tak hanya informatif, tetapi juga memikat hati dan pikiran Anda.
Dengan keahlian luar biasa dalam jurnalisme, penulis kami adalah detektif informasi yang ulung. Mereka memahami pentingnya menjaga keakuratan dan keobjektifan dalam setiap berita yang mereka sampaikan. Setiap artikel yang mereka tulis adalah hasil dari penelitian yang mendalam dan wawancara yang cermat, sehingga Anda dapat mempercayai keandalan setiap kata yang mereka sajikan.
Penulis kami juga memiliki kemampuan yang luar biasa dalam menangkap esensi dari setiap peristiwa yang mereka liput. Mereka mampu merangkum informasi yang kompleks menjadi narasi yang mudah dipahami, sehingga Anda dapat dengan mudah terlibat dan terkoneksi dengan topik yang sedang mereka bahas.
Selain itu, penulis kami memiliki pandangan yang luas dan kepekaan sosial yang tinggi. Mereka memahami pentingnya memberikan suara kepada mereka yang mungkin tidak terdengar dan mengangkat isu-isu penting yang mempengaruhi masyarakat Sulawesi dan dunia pada umumnya.
Tidak hanya itu, penulis kami juga memadukan keahlian dalam menulis dengan gaya naratif yang menarik. Mereka memahami betapa pentingnya menarik minat pembaca melalui penggunaan bahasa yang kuat, menghidupkan setiap berita dengan memperhatikan detail yang menarik dan menginspirasi.
Bergabunglah dengan kami di Sulawesi Today dan nikmatilah pengalaman mendalam membaca berita terkini yang disajikan dengan penuh profesionalisme dan keahlian penulisan yang mengagumkan. Bersiaplah untuk terinspirasi, terinformasi, dan terhubung dengan dunia di sekitar Anda dengan cara yang baru dan menarik!


